Inilah Masalah Yang Akan Kita Temui Jika Windows Tidak Di Aktivasi

Windows memang salah satu sistem operasi yang paling banyak digunakan oleh seluruh pengguna kompputer diseluruh dunia. Karena sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft ini memiliki banyak fitur yang menarik bagi para pengguna. Ditambah lagi Microsoft selalu konsisten dalam memperbaiki setiap masalah yang ada, sehingga sistem operasi mereka bisa terus digunakan dengan sangat baik.

Namun. Menggunakan Windows tentu saja dihadapkan dengan masalah lisensi. Dan sebagai pengguna yang baik, pilihan menggunakan Windows yaitu ada dua, yaitu membeli lisensi melalui jalur yang tepat atau menggunakan Windows tanpa diaktivasi.

Sementara jika anda menggunakan Windows tanpa mengaktivasinya, anda masih bisa menggunakan Windows tersebut, namun memiliki dua kekurangan yang sebenarnya kurang signifikan. Dan bahkan kekurangan tersebut sama sekali tidak berpengaruh pada penggunaannya.

Dan berikut dibawah ini adalah dua kekurangan tersebut :
1. Akan Muncul Tulisan Activate Windows di Pojok Kanan Bawah Desktop
Ini merupakan salah satu masalah dari penggunaan Windows yang tidak diaktivasi. Karena, biasanya, Windows yang tidak diaktivasi dalam jangka waktu 30 hari akan secara otomatis muncul watermark di bagian pojok kanan bawah desktop anda. Kemudian setelah 30 hari, watermark ini akan terus muncul dan tidak dapat dihilangkan kecuali jika anda membeli Windows tersebut.

2. Tidak Dapat Personalize Windows
Kemudian kekurangan yang kedua yaitu tidak bisa mengatur personalize Windows. Jika kekurangan sebelumnya yang muncul setelah 30 hari, maka pada kekurangan ini, anda tidak bisa personalize Windows anda sejak Windows tersebut diinstall.

Sementara, untuk Windows 10, anda tidak dapat mengatur background, colors, themes dan lain sebagainya. Tetapi untuk backgroundnya sendiri anda masih bisa merubah wallpaper desktop dengan merubahnya secara langsung pada gambar yang ingin digunakan sebagai wallpaper.

Itulah kedua kekurangan pada Windows yang tidak diaktivasi. Sementara bagi sebagian pengguna, kekurangan tersebut mungkin bukanlah masalah selama kinerja PC baik-baik saja tanpa ada kendala. Tetapi berbeda dengan pengguna yang menganggap ini adalah sebuah masalah, tantu saja jika ingin menghilangkan kekurangan diatas tadi, maka pilihannya yaitu dengan membeli lisensi Windows melalui jalur yang semestinya supaya terhindar dari hal-hal yang tidak diharapkan.

Sparta Computindo melayani Jual Beli Komputer Bekas, Jual Beli Monitor Bekas, Jual Beli Laptop Bekas, Jual Beli Printer Bekas, Jual Beli UPS Bekas, Jual Beli Server Bekas, dan barang bekas lainnya.

Scroll to Top